Senin, 31 Oktober 2011

Bab1 Ruang Lingkup Bisnis


Bab1 Ruang Lingkup Bisnis
1. Pengertian Bisnis dan Jenisnya
§  Bisnis berasal dari kata business/busy yg mempunyai arti sibuk. Yg maksudnya sibuk mengerjakan aktivitas dan pekerjaan yang mendatangkan keuntungan. Yg suatu organisasi yg menjual barang atau jasa kepada konsumen.
§  Bisnis dalam arti luas merupakan istilah umum yg menggambarkan semua aktivitas dan institusi yg memproduksi barang dan jasa dalam kehidupan sehari-hari.
§  Business is then simply a system that produces goods and service to satisfy the needs of our society.  (Huat, T Chwee, 1990)
§  Bisnis merupakan suatu organisasi yg menyediakan barang atau jasa yg bertujuan untuk mendapatkan keuntungan. (Griffin & Ebert)
Jadi kesimpulan dari pengertian di atas yaitu :
Bisnis merupakan kegiatan yg dilakukan oleh individu atau organisasi yg memproduksi barang dan jasa yg tujuannya untuk mencapai keuntungan dan untuk memuaskan kebutuhan masyarakat.
Kegiatan bisnis meliputi :
1.      Perdagangan
2.      Pengangkutan
3.      Penyimpanan
4.      Pembelanjaan
5.      Pemberian informasi
2.  Tujuan kebijakan Bisnis
a)      Melindungi usaha kecil dan menengah
b)      Melindungi lingkungan hidup sekitarnya
c)      Melindungi konsumen
d)      Pendapatan pemerintah

3.  Sistem Perekonomian dan Sistem Pasar
Sistem perekonomian yaitu sistem yg digunakan oleh suatu negara untuk mengalokasikan sumber daya yg dimiliki Sistem perekonomian yaitu sistem yang digunakan oleh suatu negara untuk mengalokasikan baik kepada individu maupun organisasi di negara tersebut.
§  Jenis-jenis sistem perekonomian :
1.      Sistem Ekonomi Tradisional
Sistem ekonomi tradisional merupakan sistem ekonomi yang diterapkan oleh masyarakat zaman dulu. Dalam sistem ekonomi ini nilai-nilai sosial, kebudayaan, dan kebiasaan masyarakat setempat sangat berpengaruh kuat. Dalam bidang produksi, biasanya mereka hanya memproduksi untuk diri sendiri saja. Oleh karena itu, sistem ekonomi tradisional ini sangat sederhana sehingga tidak lagi bisa menjawab permasalahan ekonomi yang semakin berkembang.
2.      Sistem Ekonomi Komando (Sosialis)
Sistem ekonomi komando sering juga disebut sebagai sistem ekonomi sosialis atau terpusat. Sistem ekonomi komando merupakan sistem ekonomi yang menghendaki pengaturan perekonomian dilakukan oleh pemerintah secara terpusat. Oleh karena itu, dalam sistem ekonomi ini peranan pemerintah dalam berbagai kegiatan ekonomi sangat dominan.
3.      Sistem Ekonomi Pasar (Liberal)
Sistem ekonomi pasar sering juga di sebbut sistem ekonomi liberal. Sistem ekonomi pasar merupakan sistem ekonomi yang menghendaki pengolahan dan pemanfaatan sumber daya di dalam perekonomian yang dilakukan oleh individu dan terbebas dari campur tangan pemerintah. Jadi, sistem ekonomi pasar sangat bertolak belakang dengan sistem ekonomi komando.
4.      Sistem Ekonomi Campuran
Sistem ekonomi campuran merupakan sistem ekonomi yang lahir sebagai alternatif dari sistem ekonomi komando dan sistem ekonomi pasar. Sistem ekonomi campuran ini mengambil kelebihan dari sistem ekonomi komando dan sistem ekonomi pasar. Dalam sistem ekonomi campuran, persoalan organisasi ekonomi sebagian dipecahkan melalui mekanisme pasar dan sebagian lagi dipecahkan melalui perencanaan pemerintah pusat.
§  Jenis-jenis sistem pasar :
a.      Pasar Monopoli
b.      Pasar Monopsoni
c.       Pasar Oligopoli
d.      Pasar persaingan sempurna
4.      Kesempatan bisnis/usaha
Dalam berbisnis kita harus banyak melihat kesempatan dan peluang sekecil apapun. Seperti kita amati dari masyarakat sekitar kita, kita dapat melakukan penelitian sendiri apa saja yg di butuhkan oleh masyarakat sekitar. Dan dari segi lokasi kita dapat meninjau apakah yg dapat kita ciptakan dalam lokasi tempat tinggal atau lokasi lainnya. Sebagai contoh di daerah sekitar tempat perkuliahan atau sekolah jiga kita membuka tempat makan yg harganya terjangkau dan enak dengan kantong pelajar dan mahasiswa pasti akan sangat berpeluang emas.
5.      Unsur-unsur penting dalam aktivitas ekonomi
1.      Keinginan manusia
2.      Faktor-faktor produksi
3.      Cara-cara berproduksi (Techniques of production)
6.      Hakikat Bisnis
Hakikat bisnis adalah usaha untuk memenuhi usaha manusia(produk atau jasa) yang bermanfaat bagi masyarakat. Dan bahwa bisnis itu sesungguhnya adalah membantu memberikan nilai tambah dan nilai manfaat yang kita miliki untuk menolong orang lain dalam memecahkan suatu permasalahan yang di hadapinya.
7.      Mengapa belajar bisnis
Karena selain menunjang untuk perkuliahan saya yg mengambil fakultas ekonomi dan juga bisnis ini sangat kuat pengaruhnya dalam kehidupan kita sehari-hari. Dan juga supaya saya bisa dapat bersaing apabila terjun di dunia kerja kelak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar